OlahragaFokusGelanggangSumbarViralWisata

Gunung Talau Diuji Jadi Lokasi Paralayang, Bupati Pessel: Akan Dikembangkan Jadi Destinasi Nasional

52
×

Gunung Talau Diuji Jadi Lokasi Paralayang, Bupati Pessel: Akan Dikembangkan Jadi Destinasi Nasional

Sebarkan artikel ini

Pesisir Selatan – Puluhan atlet paralayang dari Kabupaten Pesisir Selatan (Pessel) dan Kabupaten Solok melakukan uji coba terbang dari puncak Gunung Talau, Nagari Balai Sinayan Lumpo, Kecamatan IV Jurai, Rabu (30/4/2025). Uji coba perdana ini disaksikan langsung oleh Bupati Pessel, Hendrajoni.

Turut hadir dalam kegiatan tersebut Kepala Dinas Pariwisata, Pemuda dan Olahraga Pessel, Suhendri, Camat IV Jurai Ferro Yuanda Putri, Wali Nagari Lumpo Suhardi Sikumbang, serta sejumlah pejabat eselon III dan IV di lingkungan Pemerintah Kabupaten Pesisir Selatan.

Bupati Hendrajoni menyampaikan, selain Puncak Langkisau yang sudah lebih dulu dikenal, Gunung Talau dengan ketinggian lebih dari 400 meter di atas permukaan laut memiliki potensi besar untuk menjadi salah satu spot paralayang terbaik di Pesisir Selatan.

Baca Juga  Jelang Lebaran 2023, Bank Nagari Painan Sediakan Uang Baru Rp5,5 Miliar Untuk Ditukarkan Nasabah

“Karena dinilai memiliki potensi besar, maka pada uji coba ini kita ingin melihat langsung bagaimana atraksi paralayang dari udara hingga mendarat,” ujar Hendrajoni.

Ia menambahkan, saat ini akses ke puncak Gunung Talau masih terbatas dan harus ditempuh dengan berjalan kaki sejauh 4.075 meter dari titik perhentian kendaraan terakhir. Untuk itu, Pemkab Pessel berkomitmen membangun infrastruktur jalan menuju lokasi.

“Saat ini akses hanya bisa dilalui dengan berjalan kaki sekitar satu jam. Ke depan, kita akan bangun akses jalan agar tempat ini bisa lebih mudah dijangkau,” katanya.

Lebih lanjut, Hendrajoni menjelaskan bahwa Gunung Talau akan dijadikan lokasi penyelenggaraan event paralayang tingkat nasional. Ia optimis pengembangan ini akan mendorong sektor pariwisata tidak hanya di Nagari Lumpo saja, tetapi juga di seluruh wilayah Pesisir Selatan.

Baca Juga  Jasa Raharja Solok Sosialisasi Tentang Safety Riding di Sekolah

“Sektor wisata dan olahraga seperti paralayang ini akan menjadi pintu masuk untuk mengenalkan potensi daerah. Banyak destinasi lain di Lumpo yang bisa digali lebih jauh,” ucap Hendrajoni.

Salah satu atlet paralayang, Hendri (45), yang ikut serta dalam uji coba menyatakan bahwa Gunung Talau sangat layak dikembangkan menjadi pusat olahraga paralayang bertaraf internasional.

“Lokasinya aman dan kondisi termal nya bagus. Tantangan terbangnya tidak terlalu sulit. Hanya saja akses jalannya yang masih jadi kendala. Kami harap ini bisa segera dibenahi agar atlet nyaman saat take-off dari puncak,” ujarnya.

Dengan keberhasilan uji coba ini, Gunung Talau diharapkan segera menjadi magnet baru bagi penggiat olahraga ekstrem dan wisatawan di Pesisir Selatan.