Olahraga

Dejan Antonic Minta Pemain Semen Padang FC Tak Hanya Bermain Maksimal Lawan Persis, Ini Harapannya

34
×

Dejan Antonic Minta Pemain Semen Padang FC Tak Hanya Bermain Maksimal Lawan Persis, Ini Harapannya

Sebarkan artikel ini
Dejan

Padang, hantaran.Co–Semen Padang FC akan menjamu Persis Solo pada pekan ke-17 BRI Super League di Stadion Haji Agus Salim, Kota Padang, Minggu (11/1/2026). Semen Padang FC berharap tuah kandang di laga terakhir putaran pertama liga.

Pelatih Kepala Semen Padang FC Dejan Antonic mengatakan bertindak sebagai tuan rumah menghadapi Persis Solo pada laga terakhir putaran pertama merupakan sebuah keuntungan untuk meraih poin penuh dan menutup paruh pertama dengan kemenangan.

Baca Juga : 5 Pemain Anyar Sudah Didatangkan Semen Padang FC, Siapa Terbuang?

“Kita melawan satu tim yang memiliki nasib yang sama dengan Semen Padang FC berada di situasi yang berat. Tapi kita main di kandang dan didukung oleh para suporter. Semoga kita bisa dapat hasil positif,” ujarnya pada sesi jumpa pers jelang pertandingan, Sabtu (10/1/2026).

Baca Juga  Huang Yaqiong Pebulutangkis dengan Gelar Terbanyak Sepanjang Masa, Miliki Penyakit Homesick

Meski merasa untung bermain di kandang, Dejan menilai Persis Solo lawan yang sulit dihadapi karena dibekali dengan materi pemain yang berkualitas. Terlebih tim tamu memiliki motivasi yang sama dengan Semen Padang FC yakni ingin keluar dari zona merah. Dengan begitu pertandingan diperkirakan menarik dan saling menyerang.

“Saya tidak mau bilang main maksimal tapi kita harus main pintar main dengan disiplin dan terorganisir,” ujarnya.

Dejan Sebut Pemain Semen Padang FC Dalam Kondisi Fit

Untuk kondisi pemain, Dejan mengatakan anak asuhnya berada dalam kondisi yang fit dan siap untuk diturunkan. Alhasan Wakasso juga akan kembali merumput usai absen satu laga akibat akumulasi kartu kuning. Sementara Rui Rampa masih dalam proses penyembuhan pasca cedera.

Baca Juga  Perang Bintang Siap Pecah di Final PPLGM Cup 1, LVC Bintang Barat vs Bintang Timur!

“Dua minggu lalu situasi sangat berat karena banyak yang demam tapi sekarang puji tuhan anak-anak kondisinya kembali normal. Sedangkan Rui Rampa masih harus absen sekitar 2 bulan karena cederanya,” ujarnya.

Berdasarkan klasemen sementara Semen Padang FC berada di posisi ke-16 klasemen sementara dengan 10 poin. Tim berjuluk Kabau Sirah berpotensi keluar dari zona degradasi jika berhasil meraih tiga poin dan jika PSBS Biak gagal menang di pekan yang sama.