Padang, hantaran. Co–Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kota Padang terus melakukan upaya penanganan dampak kekeringan yang terjadi pasca banjir bandang di Kota Padang.
Kekeringan terjadi karena banjir badang yang mengakibatkan jebol saluran irigasi di Bendungan Gunung Nago, Kelurahan Lambung Bukit, sehingga pasokan air bersih ke sejumlah wilayah mengalami kesulitan mendapatkan air bersih untuk kebutuhan sehari-hari.
Baca Juga : Keraguan Warga Meninggalkan Batu Busuk
Menyikapi kondisi tersebut BPBD Kota Padang melakukan langkah tanggap darurat dengan menyalurkan bantuan air bersih secara intensif. Distribusi air bersih dikendalikan oleh Kepala Pelaksana BPBD Kota Padang Hendri Zulviton.
Sebanyak 13 unit armada milik BPBD, Dinas Pemadam Kebakaran, PU Balai, dan PMI dikerahkan setiap hari dengan rata-rata 30 kali ritase.
Setiap armada mampu menyalurkan lebih dari 100 meter kubik air per hari bagi warga terdampak, di luar pelanggan tetap Perumda Air Minum Kota Padang.
Kepala Pelaksana BPBD Kota Padang, Hendri Zulviton, menjelaskan bahwa kegiatan tersebut merupakan bentuk komitmen pemerintah daerah dalam memenuhi kebutuhan dasar masyarakat pascabencana.
“Distribusi air bersih dilakukan sejak pagi hingga malam hari untuk memastikan seluruh masyarakat terdampak tetap mendapatkan pasokan air,” ujarnya Selasa (27/1/2026).
BPBD Dibantu PDAM
la menambahkan dalam pendistribusian air bersih BPBD Kota Padang mendapatkan dukungan penuh dari Perusahaan Daerah Air Minum (PDAM) Kota Padang sebagai sumber pengambilan air bersih di Instalasi PDAM Gadut.
“Kita juga didukung penuh oleh PDAM Kota Padang untuk mengambil air bersih di PDAM Gadut, sehingga ketersediaan air tetap terjamin selama proses distribusi,” ujarnya
Selain BPBD Kota Padang kata Hendri penanganan krisis air bersih ini juga melibatkan berbagai unsur lintas sektor. TNI, POLRI, Dinas PUPR, Dinas Perumahan dan Kawasan Permukiman (Perkim) Kota Padang, PMI, PT Semen Padang, BUMN, BUMD, relawan kebencanaan, serta pihak lainnya turut bergotong royong membantu proses penyaluran air bersih.






