Anggota DPRD Positif Covid-19, Tim Medis Sterilisasi Gedung DPRD Kota Padang

PADANG, hantaran.co — Sekretaris Dewan  DPRD Kota Padang, Hendrizal Azhar, mengatakan, tidak adanya  penutupan  Gedung DPRD Kota Padang, terkait salah seorang anggota dewan yang terkena Covid -19.


Dengan adanya anggota dewan yang terkena Corona,  swab test itu tidak hanya untuk anggota dewan, tapi juga untuk semua staf yang bekerja di setiap fraksi dan langsung dilakukan pada Senin (31/8/2020).


Ia  juga telah memutuskan, membatasi aktivitas di Gedung DPRD Kota Padang. Menurutnya, kegiatan di Gedung DPRD hanya dilakukan untuk kegiatan prioritas.


“Pelayanan  tetap akan dilaksanakan, dengan menerapkan protokol kesehatan, dan yang tidak berkepentingan dilarang masuk ruangan,” katanya kepada hantaran.co Senin (31/8/2020).

Ade Budi Kurniati/hantaran.co

Exit mobile version