Sumbar

2 Kapolres di Wilayah Polda Sumbar Berganti, Siapa Saja?

14
×

2 Kapolres di Wilayah Polda Sumbar Berganti, Siapa Saja?

Sebarkan artikel ini
Kapolres

Padang, hantaran.Co–Kapolda Sumatera Barat Irjen Pol Gatot Tri Suryanta memimpin Serah Terima Jabatan (Sertijab) sejumlah Pejabat Utama (PJU)  dan dua Kapolres jajaran Polda Sumatera Barat, di Ruang RS Soekanto, Lantai IV, Mapolda Sumbar, Jumat (2/1/2026).

Sertijab tersebut dihadiri langsung Wakapolda Sumbar, para PJU, serta Kapolresta sejajar. Rotasi ini menjadi bagian dari pelatihan karier sekaligus penyegaran organisasi di lingkungan Polri.

Baca Juga : HAB ke-80, Agama Didorong Jadi Solusi Pemulihan Sumbar

Kabid Humas Polda Sumbar Kombes Pol Susmelawati Rosya mengungkapkan, sejumlah strategi jabatan mengalami pergantian. “Jabatan Karo Ops Polda Sumbar kini diemban Kombes Pol Dessy Ismail, menggantikan Kombes Pol Muhammad Erwin yang mendapat pengugasan baru di Stamaops Polri,” ujarnya kepada Haluan.

BACA JUGA  Sungai Bungin Pesisir Selatan Miliki Potensi Besar untuk Budidaya Lobster dan Kerapu

Ia mengungkapkan, posisi Karo SDM Polda Sumbar kini telah resmi  diserahterimakan kepada Kombes Pol Anissullah M. Ridha  yang ditunjuk menggantikan Kombes Pol Riyadi Nugroho.

Lalu Pada jajaran direktorat, Kombes Pol Yudi Rumantoro resmi menjabat Dirbinmas Polda Sumbar, menggantikan Kombes Pol Teddy Rayendra yang dipercaya sebagai Kabid TIK Polda Sumatera Selatan. “Kemudian  jabatan Kabidkum Polda Sumbar kini diamanahkan kepada Kombes Pol Ahmad Basahil. Selain itu, Dirpolairud Polda Sumbar beralih ke AKBP Ibnu Bagus Santoso.

BACA JUGA  Banjir Kembali Rendam Wilayah Lunang Pesisir Selatan, Akses Warga Sempat Tersendat

Pergantian juga terjadi pada Kabid Propam Polda Sumbar yang kini dijabat Kombes Pol Siswantoro, serta jabatan Dirtahti yang diemban AKBP Purwanto Hari Subekti.

Kapolres Dharmasraya AKBP Kartyana Widyarso Wardoyo

Tak hanya PJU, Sertijab juga menyasar dua Kapolres. Jabatan Kapolres Dharmasraya kini dipegang AKBP Kartyana Widyarso Wardoyo, sementara Kapolres Padang Panjang dijabat AKBP Wisnu Hadi.

“Mutasi merupakan hal yang wajar dalam tubuh Polri rotasi jabatan bertujuan meningkatkan profesionalisme dan kualitas pelayanan kepolisian kepada masyarakat,” pungkasnya.