Opini

Dampak Negatif Internet untukKesehatan Mental dan Sosial Remaja

1
×

Dampak Negatif Internet untukKesehatan Mental dan Sosial Remaja

Sebarkan artikel ini
Internet

Pada era yang sudah akrab dengan teknologi seperti sekarang ini, fasilitas jaringan komunikasi global sudah tidak asing lagi bagi semua kalangan yang biasa disebut dengan internet. Hampir semua orang di dunia mengenal internet, khususnya para remaja.

Kehidupan sosial adalah salah satu hal yang paling penting bagi kehidupan remaja karena sangat membantu dalam perkembangan karakter diri dan adaptasi dengan lingkungan.Melalui internet, para remaja dapat mencari dan mengakses informasi apa pun yang mereka inginkan untuk diketahui hanya dengan menggerakkan ujung jarinya. Namun, tanpa kita sadari bahwa di balik kemudahan-kemudahan tersebut terdapat juga dampak negatif bagi kehidupan remaja.

Baca Juga : UBH Perkuat Peran Kampus Berdampak

Hal pertama yang berisiko terkena dampak negatif tersebut adalah kesehatan mental. Kondisi batin dan emosional merupakan salah satu faktor penting yang mendukung kehidupan remaja.Menurut Halodoc, jika kesehatan mental sudah terkena dampak negatif dari internet, maka dapat mempengaruhi kesehatan tubuh secara keseluruhan baik fisik maupun mental.

Internet Rusak Kesehatan

Beberapa contoh dampak negatif pada kesehatan mental yaitu kecemasan dan depresi karena penggunaan internet yang berlebihan, kecanduan karena internet dapat bersifat adiktif (menyebabkan ketergantungan atau kecanduan), perundungan siber, hingga kelelahan pada fisik dan mental.

BACA JUGA  Imunisasi (Preventif Health)

Kesehatan mental remaja zaman sekarang merupakan masalah yang serius dan semakin marak terjadi di tengah kemajuan teknologi yang pesat.Meskipun teknologi menawarkan banyak manfaat dan kemudahan dalam kehidupan, dampak negatif yang timbul terhadap kesehatan mental remaja tidak bisa kita anggap remeh.

Remaja dengan kesehatan mental yang baik akan memiliki perasaan positif dan ketangguhan mental sehingga mampu bangkit dari kekecewaan dan selalu merasa bahagia.Hal kedua yang juga terkena dampak negatif adalah kehidupan sosial yang meliputi interaksi sosial, pencarian identitas diri, dan penyesuaian hubungan dengan teman sebaya.

Ciri-ciri kehidupan sosial remaja antara lain, yaitu interaksi yang lebih sering dengan teman sebaya, adanya kelompok – kelompok teman (group), dan perluasan pergaulan.Menurut Kemendikbud, tantangan dalam menghadapi kehidupan sosial remaja ini adalah perubahan fisik, masalah akademis, dan risiko pergaulan bebas serta memerlukan dukungan untuk menghadapinya seperti dukungan emosional dan komunikasi.

BACA JUGA  Pendidikan Seks Untuk Anak Sekolah Dasar Melalui Permainan Kartu (Index Card Match)

Contoh-contoh dampak negatif pada kehidupan sosial remaja, yaitu isolasi sosial karena terlalu banyak menghabiskan waktu di internet, kesulitan bersosialisasi karena terbiasa berkomunikasi melalui pesan teks atau media sosial, kurang tidur, kecanduan sehingga lalai terhadap tanggung jawab lain seperti belajar, dan memicu ketidakjujuran atau kebohongan.

Dengan adanya berbagai dampak negatif terutama bagi remaja, maka kita harus segera mengambil langkah untuk mengatasinya.Menurut Kemenkes, ada beberapa langkah yang bisa dilakukan untuk mengatasi dampak negatif internet pada kesehatan mental dan kehidupan sosial remaja, antara lain yaitu batasi penggunaan, fokus pada interaksi langsung, dan lakukan aktivitas fisik yang dapat membantu mengurangi kecanduan internet.Jika kita dapat menjaga kehidupan remaja ini dari dampak negatif internet, maka akan terbentuk kehidupan remaja yang lebih sehat serta hubungan sosial yang lebih baik pada diri mereka. (*)

Oleh : HILYA RAHMAH AUFA

SMP Islam Al Ishlah Bukittinggi