FIFGROUP Cabang Padang 2 Ikut Hijaukan Bumi

TANAM 33 RIBU BIBIT POHON SEPANHJANG TAHUN 2022 se Indonesia

FIF

Foto Bersama, Jajaran Pimpinan FIFGROUP Cabang Padang 2, Kepala Dinas Pertanian Kota Padang, Kepala UPTD Balai Pembibitan dan Agrowisata, serta Kepala Sekolah dan Siswa SMKN PP Negeri Padang melakukan penanaman bibit yang dilakukan di Agrowisata Balai Pertanian, Dinas Pertanian Kota Padang. Kegiatan ini dilakukan dalam rangka HUT FIFGROUP yang ke-33 dengan mengusung tema 'Hijaukan Bumi'. Dafit

PADANG, hantaran.co — Menyemarakkan HUT ke-33 tahun PT Federal International Finance (FIFGROUP) melakukan penanaman 33 ribu bibit pohon sepanjang tahun 2022 yang tersebar se- Indonesia. Dengan mengusung tema ‘Hijaukan Bumi’ FIFGROUP Cabang Padang 2 berperan serta melakukan penanaman bibit yang dilakukan di Agrowisata Balai Pertanian, Dinas Pertanian Kota Padang.

Kepala Cabang FIFGROUP Padang 2 yang diwakili Section Head Cr1, Danang Rimbawasyah mengatakan sebanyak 552 bibit pohon diserahkan kepada dinas Pertanian kota Padang ini sebagai bentuk kepedulian FIFGROUP dalam pelestarian lingkungan yang salah satunya dengan penanam bibit pohon

“Secara serentak Nasional kita (FIFGROUP) peringatan HUT ke-33 mengangkat tema ‘Hijaukan Bumi’ dan kita mendapatkan 33 ribu bibit pohon se- Indonesia. Program ini sejalan dengan tema dan mensuport program pemerintah menghijaukan bumi dengan menanam pohon,” ujarnya, Kamis (20/10).

Lanjutnya, FIFGROUP Cabang Padang 2 bersama SMK Pertanian Pembangunan (PP) Negeri Padang melakukan penanaman bibit pohon ini dapat memberikan manfaat bagi lingkungan dan masyarakat serta berkontribusi menyeimbangkan ekosistem serta kelestarian hutan di Indonesia. Melalui Dinas Pertanian Kota Padang bisa menyerahkan bibit bagi masyarakat yang membutuhkan.

 

“Melalui budidaya yang dilakukan oleh SMK PP Negeri Padang bibit yang kita tanam berupa jenis Ketapang, Alpukat, Durian, Nangka, Petai, Asam Jawa, Mahoni, Kemiri, Mangga, dan Petai Cina yang berjumlah 552 bibit,”ungkapnya.

Sementara itu, Kepala Dinas Pertanian Kota Padang, Syahrial, mengatakan kegiatan ini sangat mendukung program dari Dinas Pertanian Kota Padang, melalui bantuan bibit dari FIFGROUP Cabang Padang 2 bisa ditanam pada lahan-lahan kritis sehingga bisa memberikan efek yang baik seperti keindahan, kenyamanan dan udara yang segar.

“Kita menyambut baik kegiatan dari FIFGROUP Cabang Padang 2 melalui dana CSRnya bisa memberikan bantuan bibit. Nantinya bibit ini juga didistribusikan kepada kelompok tani dan pemukiman yang perlu penghijauan di lingkungan supaya nyaman dan asri,” katanya

Senada dengan itu Kepala Sekolah SMK PPN Padang Suhandi menyampaikan apresiasi FIFGROUP atas kepeduliannya terhadap lingkungan, serta bentuk kerjasama yang baik dengan mendukung program pemerintah dalam penghijauan lingkungan melalui aksi tanam pohon ini.

“Kami ucapkan terima kasih dan apresiasi kepada FIFGROUP semoga kegiatan dan kerjasama ini terus berlanjut. Apalagi kegiatan tanam pohon sejalan dengan program sekolah kami untuk lebih mencintai lingkungan bumi. Kita harap kegiatan penanaman pohon ini bisa bermanfaat bagi sekitar dan masyarakat luas, khususnya di Kota Padang untuk terus menjaga ekosistem,” ucapnya. (*)

DAVID REVALON/hantaran.co

Exit mobile version